Ternyata yang namanya behel gigi bukan hanya kawat yang ditempelkan menggunakan laser khusus dan diikat dengan karet behel saja. Masih ada beberapa jenis behel lainnya yang juga ditawarkan oleh Klinik Gigi Yogyakarta.
Antara satu dengan lainnya memang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Harganya pun akan berbeda. Dan dengan mengenali satu per satu jenis behel ini, Anda jadi lebih tahu mana yang harus dipilih.
Jenis-Jenis Behel Gigi
Fungsi dari dipasangkannya behel oleh dokter di klinik gigi Jogja adalah untuk merapikan gigi. Gigi yang rata akan membuat senyuman lebih cantik. Memang membutuhkan waktu yang lebih lama daripada cara merapikan gigi dengan veneer. Namun hasilnya nanti bersifat permanen.
Ada behel konvensional yang paling banyak dicari, juga ada clear aligner yang bisa merapikan gigi dengan cara sederhana. Berikut satu per satu penjelasannya.
- Behel Konvensional
Behel konvensional atau coventional brace merupakan kawat gigi yang pemasangannya harus dengan karet. Awalnya memang kawat gigi ditempelkan ke gigi terlebih dahulu, namun untuk membuat kawatnya tetap ada di sana, diperlukan karet pengikat. Karet yang bisa dipilih warnanya sesuai kesukaan pasien.
- Behel Self Ligating
Mirip dengan conventional brace, namun tidak dibutuhkan karet dalam behel self ligating ini. Nantinya memang akan ada kawat gigi beserta braketnya, namun tidak dibutuhkan karet.
Komponen tambahan yang ada di behel self ligating namun tidak ada di behel konvensional adalah penyangga khusus. Penyangga ini bisa membuka dan menutup sendiri.
Jadi, jika Anda pernah melihat orang dengan behel namun tampaknya hanya logam saja jangan kaget. Memang tidak selalu dibutuhkan karet behel untuk melakukan tindakan ini.
- Clear Aligner
Bedanya cukup jauh dengan dua jenis behel sebelumnya. Bentuk dari clear aligner berbentuk seperti cetakan gigi namun dengan warna transparan. Bisa dilepas pasang, tidak seperti behel sebelumnya.
Orang yang ingin meratakan gigi dengan clear aligner harus setidaknya menggunakan alat ini selama 22 jam dalam satu hari. Namun bukan berarti alat ini hanya perlu dibeli lalu tinggal dipakai saja.
Anda tetap harus datang ke klinik gigi Jogja untuk berkonsultasi, untuk mempersiapkan gigi yang akan terus dipasangi clear aligner.
Dapatkan di Klinik Gigi Jogja
Ketika Anda membutuhkan behel gigi, pastikan Anda hanya mendapatkannya dari klinik gigi Jogja yang profesional saja. Jangan pasang behel yang tujuannya untuk fashion saja. Karena selain tidak mendapatkan fungsi dari behel gigi, bisa saja pemasangannya tidak benar sehingga mengancam kesehatan mulut dan gigi.
Berbeda jika behel ini dipasang oleh dokter yang berizin dan profesional. Akan dilakukan dengan peralatan yang steril, lengkap, dan dengan bahan behel yang berstandar.